Polda Bali - Polres Karangasem , Polsek Selat Polres Karangasem dengan bersenjata lengkap melakukan pemeriksaan rutin terhadap kendaraan bermotor, kegiatan tersebut terlihat setiap hari di jalur jalan umum wilayah Selat, dengan adanya kegiatan Kepolisian Sektor Selat gelar razia membuat kondusif situasi.
. Senin (11/9/2017) pukul 22.00 wita bertempat di jalan umum Desa Selat, dengan dipimpin KSPKT Aiptu I Wayan Gede Sudarma Kepolisian Sektor Selat Polres Karangasem menggelar razia kendaraan bermotor, razia dengan melibatkan anggota gabungan bersenjata lengkap dengan seletktif memeriksa kendaraan beserta penumpangnya. Dengan sikap humanis dan profesional anggota Kepolisian memeriksa dengan teliti isi kendaraan dan memeriksa identitas penumpangnya.
"Razia dalam upaya menciptakan stabilitas Kamtibmas, dengan razia Kepolisian mengantisifasi masuknya jaringan teroris, pelaku kriminal dan mencari barang -barang yang dianggap berbahaya dan terlarang". Ujar I Wayan Gede Sudarma.
Pada kesempatan terpisah Kapolsek Selat Polres Karangasem Akp. I Made Sudartawan, S.H. mengungkapkan. . "Kepolisian Sektor Selat tidak mau kecolongan, dengan razia rutin pada waktu dianggap tepat berupaya mengantisifasi menyusupnya jaringan teroris dan pelaku kriminal masuk kewilayah Selat, Penggelaran Razia akan terus dilakukan sebagai upaya berikan jaminan keamanan kepada masyarakat". Ucap Kalpolsek Selat.
Penulis : Wayan Gede Sugiartha. Editor : Humas Polres Karangasem.
Tags:
Bali
